Kamis, 17 Juli 2008

Jangan Asal Bikin Blog

Membuat blog adalah sangat mudah. Hanya dalam hitungan menit Anda sudah memiliki sebuh Blog yang bisa Anda pergunakan dan publikasikan. Namun, bukan berarti harus asal jadi. Membuat blog harus didesain sejak awal sesuai dengan tujuan pembuatan blog. Kecuali jika Anda membuat blog hanya untuk iseng.

Banyak tujuan membuat blog. Salah satunya ialah untuk mendapatkan uang. Jika sejak awal Anda ingin membuat blog untuk mencari uang, maka sejak awal mulailah mengarahkan upaya Anda ke arah tersebut.

Fokuslah membuat blog yang memang akan menghasilkan uang. Adalah beda membuat blog hanya untuk iseng dengan membuat blog untuk mendapatkan uang. Salah satu kunci utama agar Anda menghasilkan uang dari blog ialah memberi. Betul memberi, hanya dengan memberi maka Anda akan mendapatkan.

Apa maksud memberi?

Maksudnya ialah blog Anda harus memberikan manfaat kepada pembacanya. Jika pembaca merasakan manfaat akn blog Anda, maka mereka akan datang berulang kali ke blog Anda sehingga Blog Anda akan mendapatkan banyak kunjungan.

Namun kunjungan yang banyak tidak akan bermanfaat jika pengunjung Anda tidak menghasilkan uang bagi Anda. Sejak awal Anda harus mendesain, untuk apa blog Anda dibuat? Mencari uang melalui blog sangat banyak, mulai dari promosi produk afiliasi, menjual space iklan, mencari kontak untuk prospek, dan sebagainya.

Mengapa harus jelas? Sebab agar Anda bisa mendesain blog Anda sesuai dengan tujuan Anda tersebut. Misalnya jika Anda akan membuat blog untuk menjual space iklan, maka tata letak harus diperhatikan sejak awal. Anda harus memilih tampilan sedemikian rupa yang menguntungkan kedua belah pihak yaitu pembaca dan pemasang iklan.

Memang banyak sekali yang harus diperhatikan. Sebaiknya Anda mengikuti orang lain yang sudah sukses menghasilkan uang dari blog. Misalnya Welly Mulia, dimana dia menghasilkan ratusan dolar per bulan dari satu blog. Jika satu blog saja bisa menghasilkan ratusan dolar, bagaimana jika sepuluh blog? Pasti ribuan dolar bisa Anda raih.

Saat ini saya baru ratusan dolar per bulan, dan saya yakin dalam waktu tidak lama akan mencapai ribuan dolar. Kini giliran Anda untuk mendapatkan ratusan bahkan ribuan dolar dari blog. Yang perlu Anda lakukan ialah belajar kepada ahlinya. Silahkan Anda belajar kepada Welly Mulia dengan cara membaca dan menerapkan ebooknya yang berjudul Nge Blog Dapet Duit